4 Cara Efektif Memulai Bisnis Online

Di era yang serba teknologi dan serba mudah sekarang ini, para pegiat usaha khususnya UMKM disarankan untuk memulai penjualan melalui online agar tetap bertahan dan bisa bersaing dengan kompetitor-kompetitornya. Cara memulai bisnis online pun tidak sulit jika ditekuni dengan baik.

Seperti bisnis pada umumnya, melakukan bisnis online pun tidak akan langsung sukses dalam hitungan hari saja. Nah, di artikel ini kami akan memaparkan bagaimana cara berbisnis online mulai dari 0.

4 Cara Memulai Bisnis Online

1. Siapkan Akun di Marketplace

Cara yang paling mudah untuk melakukan bisnis online mungkin membuat akun di marketplace. Ya, memang betul, mengingat di Indonesia ini platform e-commerce cukup banyak dikenal, misalnya: Tokopedia, Shopee, Lazada, dan lain-lain.

Cara membuatnyapun cukup mudah, hanya bermodalkan email saja Anda sudah bisa membuat toko, mengatur nama, mengatur harga produk, dan beriklan.

Tips: Jangan hanya buat toko di satu marketplace saja, semakin banyak toko Anda tersebar di beberapa marketplace, semakin besar juga peluang konsumen membeli produk di toko online Anda. Terlebih pastinya semua orang menginstal lebih dari satu aplikasi marketplace di HP nya.

2. Membangun Brand dengan Media Sosial

Tidak cukup dengan marketplace saja, namun Anda juga harus membangun brand toko online Anda di media sosial seperti Facebook, Instagram, Twitter, Youtube, TikTok, dan lain-lain. Untuk membangun brand yang baik, tentu saja dibutuhkan content marketing yang juga baik.

Pelajari mengenai tips dan trik atau algoritma pemasaran online melalui media sosial, sudah banyak kok informasi-informasi untuk meningkatkan brand value di website atau channel youtube.

3. Membangun Brand dengan Website

Selain dengan media sosial, website itu juga penting, lho! Dengan adanya website, toko online Anda akan terlihat lebih profesional dan totalitas. Kepercayaan pelanggan pada toko juga akan semakin meningkat.

Nilai plusnya lagi, website juga bisa dikembangkan untuk dijadikan e-commerce pribadi toko online Anda. Nantinya konsumen Anda bisa langsung melakukan pemilihan produk dan pembayaran melalui website.

Tips:

Sebelum membuat website, jangan lupa juga untuk menentukan domain yang tepat dan memilih hosting terbaik. Masih bingung apa itu domain dan hosting? Yuk kita mengenal arti domain terlebih dahulu:

  • Domain adalah sebuah nama yang digunakan untuk mengidentifikasi jaringan tanpa membutuhkan IP (internet protocol). Domain juga merupakan alamat pada sebuah web/blog untuk memudahkan visitor (pengunjung) untuk mencari informasi di internet.
  • Hosting bisa diibaratkan sebagai tempat atau lahan dimana Anda membangun sebuah rumah. Disini, website adalah rumah Anda, domain adalah alamat rumah. Jika Anda tidak mempunyai hosting, maka orang yang ingin mengunjungi rumah tentu tidak akan menemukan bangunan apapun.

4. Fokus Memasarkan Produk Secara Digital

Setelah platform jualan Anda siap (medsos, website, marketplace), kini saatnya Anda focus memasarkan produk secara digital. Mulailah tentukan target pasar, analisis web competitor, dan memikirkan strategi marketing lainnya.

Perlu diingat, strategi marketing secara online tentu saja berbeda dengan yang offline. Apa bedanya? Sebagai perumpamaan:

Dalam teknik marketing tradisional, pegiat usaha akan menjangkau konsumen secara door to door menawarkan barang ke rumah-rumah, perusahaan, atau cara-cara lainnya. Berbeda dengan teknik marketing online, dimana calon konsumen lah yang nantinya akan mencari produk Anda.

Secara garis besar, itulah beberapa cara memulai bisnis online dari 0.

Satu hal yang perlu diingat, teknik ini tidak akan berhasil jika Anda tidak menekuninya secara serius.

Selain itu, Anda juga harus banyak bersabar karena sama halnya dengan bisnis secara tradisional, cara memulai bisnis online agar sukses dengan omzet meroket juga tidak akan didapatkan secara instan.

× Chat Admin Sekarang!